YukGas -
Wisata Pulau Panjang Kabupaten Jepara Referensi Menarik Untuk Berlibur. Hai lama sekali tidak pernah posting cerita liburan saya ya hehe. Sehabis lebaran kemarin saya dan teman-teman sedang melakukan perjalanan liburan e Kabupaten Jepara. Dan tujuan kita kali ini adalah ke sebuah lokasi Wisata Pulau Panjang yang letaknya berada di utara Jepara. Pulau ini sekarang sangat ramai di kunjungi oleh wisatawan, karena aksesnya yang tidak terlalu memakan banyak waktu dan sangat dekat.
Untuk menuju ke lokasi wisata kita harus menaiki kapal untuk bisa sampai di Pulau Panjang. Ya kira-kira membutuhkan waktu 20 menit untuk dapat kita sampai di lokasi. Setelah kita sampai ternyata banyak sekali yang berubah, waktu saya masih SD saya pernah berlibur ke sini bersama teman satu kelas dan keadaan masih sepi belom banyak pengunjung dan juga tidak ada orang berjualan. Sekarang Pulau ini sudah ramai sekali di kunjungi wisatawan dan sudah banyak sekali orang berjualan.
Fasilitas- Mushola didekat makam
- Makam Syeh Abu Bakar
- Sumur air barokah
- Dermaga
- Tempat sewa peralatan snorkeling
- Kamar mandi yang sumbernya airnya dari air hujan
- Tempat Sampah Organik Dan Anorganik
- Persewaan tenda,
- Gazebo dan mercusuar
- Warung.
Lokasi Oke sekian mengenai artikel “
Liburan Ke Pulau Panjang Jepara Jawa Tengah”. Jika ada kritik saran bisa coret-coret di bawah.